Senin, 03 November 2014

Layanan telematika

Yang termasuk dalam telematika ini adalah layanan dial up ke Internet maupun semua jenis jaringan yang didasarkan pada sistem telekomunikasi untuk mengirimkan data. Internet sendiri merupakan salah satu contoh telematika.
Di Indonesia, pengaturan dan pelaksanaan mengenai berbagai bidang usaha yang bergerak di sektor telematika diatur oleh Direktorat Jenderal Aplikasi Telematika. Direktorat Jenderal Aplikasi Telematika (disingkat DitJen APTEL) adalah unsur pelaksana tugas dan fungsi Departemen di bidang Aplikasi Telematika yang berada di bawah dan bertanggungjawab kepada Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia.
Fungsi Direktorat Jenderal Aplikasi Telematika (disingkat DitJen APTEL) meliputi:
• Penyiapan perumusan kebijakan di bidang e-government, e-business, perangkat lunak dan konten, pemberdayaan telematika serta standardisasi dan audit aplikasi telematika;

• Pelaksanaan kebijakan di bidang e-government, e-business, perangkat lunak dan konten,  pemberdayaan telematika serta standardisasi dan audit aplikasi telematika;

• Perumusan dan pelaksanaan kebijakan kelembagaan internasional di bidang e-government, e-business, perangkat lunak dan konten, pemberdayaan telematika serta standardisasi dan audit aplikasi telematika;

• Penyusunan standar, norma, pedoman, kriteria, dan prosedur di bidang e-government, e-business, perangkat lunak dan konten, pemberdayaan telematika serta standardisasi dan audit aplikasi telematika;

• Pembangunan, pengelolaan dan pengembangan infrastruktur dan manajemen aplikasi sistem informasi pemerintahan pusat dan daerah;

• Pemberian bimbingan teknis dan evaluasi;

• Pelaksanaan administrasi Direktorat Jenderal Aplikasi Telematika.

Kesimpulan :

                layanan telematika untuk memberikan informasi kepada pengguna untuk mendapatkan informasi yang jelas dan cepat. Layanan ini mengacu agar sistem bekerja untuk mencari kebutuhan user mengenai informasi yang dicari. Misalnya dalam kendaraan berjalan  bisa berupa informasi yang berupa petunjuk  jalan yaitu GPS.


sumber :
http://doniedirgantara.blogspot.com/2014/10/layanan-telematika.html
http://robeeon.net/search/perkembangan+Telematika+Di+Indonesia
http://robeeon.net/search/perkembangan+Telematika+Di+Indonesia
http://imammulya21.wordpress.com/2009/11/17/layanan-telematika/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar